PENGARUH PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BERBASIS PERMAINAN EDUKATIF TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS XI PADA BIDANG STUDI IPS EKONOMI (Studi Eksperimen di Madrasah Aliyah (MA) Mafatihul Huda Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon)

SITI ROSADAH, (2012) PENGARUH PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BERBASIS PERMAINAN EDUKATIF TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS XI PADA BIDANG STUDI IPS EKONOMI (Studi Eksperimen di Madrasah Aliyah (MA) Mafatihul Huda Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon). Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
127340046_SITI ROSADAH (07440504)__ok.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

SITI ROSADAH : PENGARUH PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BERBASIS PERMAINAN EDUKATIF TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA BIDANG STUDI IPS EKONOMI (Studi Eksperimen di Madrasah Aliyah (MA) Mafatihul Huda Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon) Dalam kegiatan belajar mengajar, siswa memiliki kemampuan yang berbeda beda dalam menangkap sebuah materi pelajaran khususnya IPS Ekonomi oleh karena itu perlu adanya suatu metode yang baik agar suasana dalam pembelajaran tidak membosankan bagi siswa serta mendidik dengan metode yang baik, guru berperan aktif dalam pembelajaran di kelas agar prestasi belajar mereka makin meningkat, tetapi dalam kenyataanya nilai mereka masih kurang memuaskan karena siswa kurang respon dalam metode pembelajaran yang digunakan. Tujuan pada penelitian ini adalah (1) Untuk memperoleh data tentang penerapan metode pembelajaran berbasis permainan edukatif terhadap prestasi belajar siswa pada bidang studi IPS Ekonomi di MA Mafatihul Huda Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon ; (2) Untuk memperoleh data tentang prestasi belajar siswa pada bidang studi IPS Ekonomi di MA Mafatihul Huda Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon ; (3) Untuk memperoleh data tentang seberapa besar pengaruh penerapan metode pembelajaran berbasis permainan edukatif terhadap prestasi belajar siswa pada bidang studi IPS Ekonomi di MA Mafatihul Huda Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon. Penelitian ini bertolak dari pemikiran bahwa belajar berhubungan dengan perubahan tingkah laku seseorang terhadap sesuatu yang disebabkan oleh pengalaman secara berulang-ulang. Untuk dapat disebut belajar, maka perubahan itu harus relatife mantap. Dalam permainan juga terjadi proses belajar, dimana keduanya terjadi perubahan, yang dapat mengubah tingkah laku, sikap dan pengalaman. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas XII A, sampel berjumlah 40 siswa yang terdiri dari 17 orang lelaki dan 23 orang perempuan, kemudian sumber dan teknik pengumpulan data berupa Tes dan Angket, data tersebut dianalisis dengan menggunakan perhitungan angka melalui rumus prosentase, product moment dan uji t. Dari hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa : (1) Penerapan Metode Pembelajaran Permainan Edukatif adalah 61,75%,dengan kategori cukup dengan rentang antara 50%-75% (2) Prestasi Belajar Siswa Di MTs Mafatihul Huda adalah 72,00% dengan kategori baik dan klasifikasinya 61%-80% (3) pengaruh penerapan metode pembelajaran berbasis permainan edukatif terhadap prestasi belajar siswa kelas XI pada bidang studi IPS Ekonomi di MA Mafatihul Huda Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon memiliki nilai korelasi yang cukup, hal ini berdasarkan pada perolehan nilai rxy yang mencapai nilai sebesar 0,38; dimana nilai tersebut terletak diantara rentang 0,20 - 0,40 berada pada Interpretasi Korelasi yang sedang.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 31 Jan 2017 02:37
Last Modified: 07 Jun 2017 02:19
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/509

Actions (login required)

View Item View Item