Pendampingan Psikologis Kekerasan Dalam Rumah Tangga di WCC Mawar Balqis Desa Arjawinangun Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon

SRI KOMALASARI, (2021) Pendampingan Psikologis Kekerasan Dalam Rumah Tangga di WCC Mawar Balqis Desa Arjawinangun Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
COVER DLL.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (694kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (409kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAPUS.pdf

Download (530kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK SRI KOMALASARI 1708306043: “Pendampingan Psikologis Kekerasan Dalam Rumah Tangga di WCC Mawar Balqis Desa Arjawinangun Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon” Jurusan Bimbingan Konseling Islam, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah. Penelitian ini dilatarbelakangi dengan semakin meningkatnya kasus kekerasan dalam rumah tangga terhadap istri dari hari ke hari yang terjadi di masyarakat. Kekerasan dalam rumah tangga diartikan sebagai perilaku atau tindakan kekerasan yang dilakukan oleh suami terhadap istri baik kekerasan psikis, fisik, seksual maupun ekonomi. Maka untuk itu, peneliti ingin meneliti lebih lanjut tentang pendampingan psikologis terhadap istri korban kekerasan dalam rumah tangga. Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui (1) gambaran kekerasan dalam rumah tangga pada istri (2) faktor penyebab istri menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (3) kegiatan pendampingan yang dilakukan lembaga WCC Mawar Balqis terhadap istri yang menjadi korban kekerasan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif menggambarkan situasi berdasarkan data yang diperoleh dilapangan. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik yang digunakan dalam analisis data adalah reduksi data, penyajian data, menarik kesimpulan dan verifikasi. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan menjelaskan bahwasannya : 1. Gambaran terjadinya kekerasan dalam rumah tangga meliputi : Kronologi terdiri dari : a) cemburu, b) tidak diberikan nafkah sepenuhnya, dan c) peselingkuhan. Bentuk kekerasan teridri dari : kekerasan fisik dan psikis. Dampak terdiri dari : psikis dan fisik. a) psikis, seperti: stress yang mengakibatkan mudah marah, memiliki rasa takut dan cemas. b) fisik, seperti: di pukul yang mengakibatkan luka lebam pada bahu. 2. Faktor penyebab terjadinya kekerasan dalam rumah tangga karena a) pola asuh orangtua, b) perselingkuhan, c) cemburu, d) tidak diberikan nafkah sepenuhnya, dan e) tempramental. 3. Kegiatan pendampingan di WCC Mawar Balqis dilakukan oleh pendamping dan konselor meliputi : a) screning berupa kronologi terjadinya kekerasan dalam rumah tangga. b) tindak lanjut sesuai kebutuhan korban bisa berupa 1) memfasilitasi perceraian jika memang ingin bercerai dan 2) memfasilitasi untuk tindak lanjut menempuh jalur hukum Kata Kunci : Pendamping Psikologis, Kekerasan Dalam Rumah Tangg

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Filsafat, Psikologi, Agama
Filsafat, Psikologi, Agama > Psikologi
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 09 Sep 2021 01:43
Last Modified: 09 Sep 2021 02:55
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/5230

Actions (login required)

View Item View Item