Sahrul, (2021) Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Menulis Puisi Berorietas Religius Untuk Siswa SMP Kelas VIII. Bachelor thesis, Tadris Bhs.Indonesia IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
COVER DLL.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (637kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (822kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (511kB) | Preview |
|
|
Text
DAPUS.pdf Download (517kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Bahasa Indonesia materi menulis puisi berorietasi religius yang layak, melalui uji validasi oleh validator ahli materi dan ahli media dan dapat digunakan dalam pembelajaran bahasa Indonesia materi menulis puisi kelas VIII SMP/MTs. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan (Research and Development) model ADDIE. Tahap awal penelitian yaitu analysis untuk menganalisis tingkat kebutuhan terhadap produk pengembangan LKPD. Tahap design yaitu rancangan produk pengembangan LKPD menulis puisi berorientasikan religius. Tahap development yaitu mengembangkan produk LKPD. Pada tahap ini produk pengembangan LKPD divalidasi oleh validator ahli materi dan validator ahli media untuk memperoleh kelayakan produk pengembangan yang telah dirancang berdasarkan hasil validasi dan saran serta komentar validator. Tingkat kelayakan produk pengembangan diperoleh dari validator ahli media dan validator ahli materi yang jumlahnya masing-masing dua validator. Tahap implementation yaitu produk pengembangan LKPD diuji cobakan dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Tahap terakhir evaluation yaitu mengevaluasi produk pengembangan LKPD berdasarkan saran dan komentar dari validator ahli materi dan validator ahli media. Hasil penelitian ini adalah menghasilkan produk pengembangan LKPD menulis puisi berorientai religius pada kelas VIII yang layak digunakan dalam proses pembelajaran bahasa Indonesia. Kelayakan produk pengembangan LKPD ditinjau dari hasil penilaian kelayakan validator ahli materi dan validator ahli media. Penilaian validator ahli materi terhadap produk pengembangan termasuk dalam kategori “Layak” dengan nilai presentase 80%, dan penilaian validator ahli media terhadap produk pengembangan termasuk dalam kategori “Layak” dengan nilai presentase 80%. Berdasarkan nilai yang didapat, maka produk pengembangan LKPD menulis puisi berorientasi religius untuk siswa kelas VIII layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran bahasa Indonesia materi menulis puisi
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Menengah dan Pendidikan Menengah Atas |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 10. Tadris Bahasa Indonesia |
Depositing User: | H. Tohirin S.Ag |
Date Deposited: | 04 Oct 2021 00:37 |
Last Modified: | 04 Oct 2021 00:37 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/5592 |
Actions (login required)
View Item |