Perlindungan Konsumen Dalam Praktik Jual Beli Online Di Desa Tegalgubug Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon

Naelul Himam, (2022) Perlindungan Konsumen Dalam Praktik Jual Beli Online Di Desa Tegalgubug Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, S1 Hukum Ekonomi Syariah/Muamalah IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
1 COVER.pdf

Download (6MB) | Preview
[img]
Preview
Text
2 BAB I.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
6 BAB V.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
7 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Naelul Himam. NIM: 1415202067.“PERLINDUNGAN KONSUMEN DALAM PRAKTIK JUAL BELI ONLINE DI DESA TEGALGUBUG KECAMATAN ARJAWINANGUN KABUPATEN CIREBON Penelitian ini dilatarbelakangi salah satu fenomena mu’amalah dalam bidang ekonomi yakni transaksi jual beli yang mengunakan media elektronik, perkembangan teknologi telah memacu perubahan kebiasaan individu termasuk salah satunya dalam hal melakukan transaksi jual beli. Apabila dahulu yang dimaksudkan dengan transaksi jual beli harus dilakukan dengan cara bertatap muka dimana terjadi peralihan barang secara langsung dari penjual kepada pembeli, yaitu pembeli harus bertemu dengan penjual dipasar nyata. Saat ini telah beralih kepada era dimana transaksi tidak lagi dilakukan secara tatap muka, melainkan sudah melalui media on-line. Tidak lagi harus ada pertemuan antara pembeli dengan penjual di pasar, melainkan cukup dengan menggunakan teknologi internet dan transaksipun sudah bisa dilakukan antara pembeli dengan penjual sehingga muncul permasalahan seperti bagaimana praktek jual beli itu dilakukan dan bagaimana perlindungan konsumen terhadap penipuan jual beli online tersebut serta upaya yang dapat dilakukan oleh konsumen sebagai korban penipuan jual beli online. Penelitian hukum ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan normatif untuk mengetahui makna yang tersembunyi dan memahami interaksi sosial serta mengembangkan teori untuk memastikan kebenaran fakta dilapangan. Penelitian ini juga menggunakan beberapa teknik pengumpulan data seperti wawancara, library research dan penelitian lapangan. Praktek jual beli online di desa Tegalgubug sendiri menggunakan beberapa aplikasi jual beli online diantaranya shopee dan lazada dengan cara mengupload produk dagangan yang akan dijual dengan menyertakan harga dan foto serta keterangan mengenai barang yang akan dijual. Untuk mengantisipasi beberapa penjual yang tidak jujur terdapat Undang-undang yang mengatur tentang perlindungan konsumen yang tertuang dalam Undang-undang nomor 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen dan dikuatkan dengan Pasal 18 ayat 1 Undang-undang ITE. Dengan adanya peraturan tersebut konsumen bisa dengan mudah melaporkan penjual jika terjadi kesalahan dalam praktik jual beli online dengan mengkonfirmasi terlebih dahulu dengan pihak penjual jia tidak ada tanggapan maka dilanjutkan melapor ke pihak aplikasi itu sendiri jika masih tidak ada kelanjutan maka konsumen bisa melaporkan ke pihak berwajib dengan menggunakan Undang-undang perlindungan konsumen dan Undang-undang ITE. Kata Kunci : Perlindungan, Jual Beli Online, Konsumen

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Hukum Ekonomi Islam (Muamalah)
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 20 Jul 2022 04:36
Last Modified: 20 Jul 2022 04:36
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/7183

Actions (login required)

View Item View Item