Pengelolaan Laboratorium Komputer Dalam Meningkatkan Kompetensi Teknologi Informasi Peserta Didik di MAN 2 Kota Cirebon

Edwin Saleh, (2022) Pengelolaan Laboratorium Komputer Dalam Meningkatkan Kompetensi Teknologi Informasi Peserta Didik di MAN 2 Kota Cirebon. Bachelor thesis, S1 MPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
AWALAN DLL.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (181kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (116kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAPUS.pdf

Download (114kB) | Preview

Abstract

Teknologi Informasi di lingkungan sekolah patut untuk ditingkatkan guna menghadapi perkembangan teknologi saat ini. Laboratorium komputer merupakan komponen yang sangat penting untuk meningkatkan kompetensi teknologi informasi peserta didik, namun harus dibantu dengan pengelolaan laboratorium yang baik, sekaligus pendidik agar mampu menghasilkan kompetensi peserta didik yang bagus dan terampil. Berkaitan dengan hal tersebut, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang Pengelolaan Laboratorium Komputer Dalam Meningkatkan Kompetensi Teknologi Informasi Peserta Didik Di MAN 2 Kota Cirebon. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan dan peranan labolatorium komputer dalam meningkatkan kompetensi teknlologi informasi peserta didik serta pencapaian kompetensi teknologi informasi peserta didik. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data meliputi wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan laboratorium komputer di MAN 2 Kota Cirebon sudah cukup baik mulai dari perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan. Pencapaian Kompetensi Teknologi Informasi Peserta Didik di MAN 2 Kota Cirebon, terdapat dua hal dalam pencapaian kompetensi teknologi informasi yang pertama dari segi pengetahuan, peserta didik mampu menyesuaikan pembelajaran dengan mengingat dan mencatat, memahami, menerapkan dan mengkreasikan apa yang telah disampaikan pendidik, kedua yaitu dari segi praktiknya peserta didik mampu menirukan dan memanipulasi hingga menjadi sebuah karya seperti kreasi vidio pendek, dan fotografi. Kemudian Peran Pengelolaan Laboratorium Komputer dalam Meningkatkan Kompetensi Teknologi Informasi Peserta Didik sudah sangat bagus yang meliputi peran dan tanggung jawab yang diawasi oleh kepala madrasah dan pengelola laboratorium komputer.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan, Laboratorium Komputer, Kompetensi
Subjects: T Technology > Information Technology
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 21 Dec 2022 08:33
Last Modified: 21 Dec 2022 08:33
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8839

Actions (login required)

View Item View Item