Dampak Penggunaan Gadget Terhadap Perilaku Sosial Anak Di Kelurahan Kenanga Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon

Amina Mubarokha, (2023) Dampak Penggunaan Gadget Terhadap Perilaku Sosial Anak Di Kelurahan Kenanga Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, IAIN Syekh Nurjati Cirebon S1 BKI.

[img]
Preview
Text
1808306087_1_cover.pdf

Download (928kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808306087_2_bab1.pdf

Download (260kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808306087_6_bab5.pdf

Download (154kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808306087_7_dafpus.pdf

Download (286kB) | Preview

Abstract

Latar belakang dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya dampak penggunaan gadget terhadap perilaku sosial anak di Kelurahan Kenanga. Penggunaan gadget pada anak yang sangat berepengaruh terhadap dampak dari penggunaan gadget. Dampak secara sederhana bisa diartikan oleh seseorang biasanya mempunyai dampak tersendiri, baik itu dampak positif maupun dampak negatifnya. Dampak penggunaan gadget ini sangat berpengaruh terhadap perilaku sosial anak. Adapun tujuan dilakukanya penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak penggunaan gadget dikehidupan sehari-hari terhadap perilaku sosial anak di Kelurahan Kenanga. dengan mendeskripsikan keadaan setiap harinya dalam penggunaan gadget dan pendampingan penggunaan gadget terhadap orang tua kepada anak serta mengetahui dampak dari penggunaan gadget terhadap perilaku sosial anak. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif, sedangkan pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi yang dilaksankan secara langsung di lapangan, data-data yang diperoleh dari informan secara langsung dan dilengkapi dengan data sekunder yang berasal dari buku dan jurnal maupun sumber lainnya Hasil penelitian menemukan fakta bahwa intensitas penggunaan gadget pada anak dikeseharianya yang cukup tinggi, karena anak merasa, bahwa gadget adalah pelampiasan kebosanan anak dan anak merasa nyaman ketika menggunakan gadget, yang membuat tidak adanya ketertarikan untuk bermain dilingkungan sekitar ataupun bermain dengan teman sebayanya. Akibat penggunaan gadget yang cukup tinggi maka terhadap perilaku sosial anak dilingkungan sekitar semakin rendah terhadap interaksi sosial anak, sehingga anak menjadi kurang peka terhadap lingkungan sosialnya karena penggunaan gadgetlah anak memiliki pengaruh signifikan terhadap interaksi sosial anak dengan secara langsung maupun tidak secara langsung. Oleh sebab itu, orang tua memiliki penghambat dalam faktor pendampingan terhadap dampak penggunaan gadget pada anak, memiliki beberapa faktor menajadi penghambat orang tua yaitu lingkungan sekitar ataupun lingkungan keluarga, pembatasan waktu dan dampak negatif penggunaan gadget pada anak. akan hal ini orang tua diharapkan dapat selalu memberikan pengawasan dan pembatasan anak dalam menggunakan gadget, agar anak dalam masa tumbuh kembang anak menjadi baik, terutama perkembangan sosial anak.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Penggunaan Gadget, Perilaku Sosial Anak
Subjects: T Technology > Information Technology
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 09 May 2023 07:00
Last Modified: 09 May 2023 07:00
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/10210

Actions (login required)

View Item View Item