Analisis Tingkat Harga Saham Syariah Dengan Metode Analisis Fundamental dan Teknikal

Mohammad Irfan Rosviana, (2024) Analisis Tingkat Harga Saham Syariah Dengan Metode Analisis Fundamental dan Teknikal. Masters thesis, S-2 Ekonomi Syariah.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (3MB)
[img] Text
2. BAB I.pdf

Download (2MB)
[img] Text
6. BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
8. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis penilaian harga saham syariah dengan metode fundamental dan metode teknikal pada Jakarta Islamic Index (JII) tahun 2020 sampai dengan 2022. Naik atau turunnya harga saham ini dipengaruhi oleh faktor fundamental dan teknikal yang seringkali menjadi bahan pertimbangan untuk menilai kualitas suatu perusahaan. Informasi-informasi naik turunnya harga saham merupakan suatu dasar yang harus diketahui oleh investor untuk membuat keputusan dalam berinvestasi yang dinilai dari aspek keuangan dan kualitas kinerja perusahaan. Dalam penelitian ini dilakukan 5 variabel independen, yaitu dari aspek fundamental adalah Return On Equity, Deb Equity Ratio, Earning Per Share, sedangkan untuk aspek teknikal adalah Harga Saham Masa Lalu dan Volume Perdagangan Saham. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah Harga Saham. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar pada Jakarta Islamic Index dan konsisten tidak pernah keluar atau dikeluarkan dari Jakarta Islamic Index dari tahun 2020 sampai dengan 2022 yaitu 20 perusahaan. Pengambilan sampel dilakukan dengan Teknik Purposive Sampling selama 3 tahun dan mendapatkan 12 perusahaan Jakarta Islamic Index yang memenuhi kriteria dalam sampel penelitian ini. Kemudian untuk metode analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif, uji chow, uji hausman, uji lagrange multiplier, uji normalitas, uji multikolinearitas, analisis regresi data panel, uji t, uji f dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Return On Equity berpengaruh negatif secara parsial dan berpengaruh secara serempak terhadap Harga Saham Syariah. (2) Debt Equity Ratio berpengaruh negatif secara parsial dan berpengaruh secara serempak terhadap Harga Saham Syariah. (3) Earning Per Share berpengaruh positif secara parsial dan berpengaruh secara serempak terhadap Harga Saham Syariah. (4) Harga Saham Masa Lalu berpengaruh positif secara parsial dan berpengaruh secara serempak terhadap Harga Saham Syariah. (5) Volume Perdagangan Saham berpengaruh positif secara parsial dan berpengaruh secara serempak terhadap harga saham syariah. Kata Kunci: Harga Saham, Return On Equity, Debt Equity Ratio, Earning Per Share, Harga Saham Masa Lalu, Volume Perdagangan Saham. vi

[error in script]
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Pascasarjana > Program Magister > Ekonomi Syariah
Depositing User: tuti alawiyah alawiyah
Date Deposited: 17 May 2024 06:51
Last Modified: 17 May 2024 06:52
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13168

Actions (login required)

View Item View Item