Hatimah, (2024) Peran Guru Dalam Membentuk Akhlakul Karimah Siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Hidayah GUPPI Kota Cirebon. Bachelor thesis, S1-Pendidikan Agama Islam IAIN Syekh Nurjati.
Text
2008101008_1_cover.pdf Download (623kB) |
|
Text
2008101008_2_bab1.pdf Download (389kB) |
|
Text
2008101008_6_bab5.pdf Download (201kB) |
|
Text
2008101008_7_dafpus.pdf Download (255kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan karena munculnya permasalahan yaitu hampir sebagian besar siswa MTs A-Hidayah GUPPI Kota Cirebon terindikasi belum berakhlakul karimah. Cara berinteraksi yang kurang baik dengan para guru, yang seharusnya mereka lakukan dengan sopan malah sebaliknya, mereka ketika di kelas saat kegiatan belajar mengajar berlangsung, ada saja siswa yang keluar tanpa izin, kurangnya kesadaran siswa dalam mengikuti kegiatan sholat berjamaah, serta rendahnya kesadaran siswa dalam minat membaca Al-Quran. Oleh karena itu dengan adanya peran guru dalam membentuk akhlakul karimah, diharapkan siswa dapat menerapkan akhlakul karimah dengan baik. Peran guru adalah keseluruhan tingkah laku yang harus dilakukan oleh guru dalam melaksanakan tugasnya sebagai guru. Akhlakul karimah merupakan akhlak yang terpuji atau akhlak yang mulia dimata Allah SWT, akhlak yang terpuji ini merupakan implementasi dari sifat dan perilaku yang baik dalam diri manusia.Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembentukan akhlak siswa, perkembangan akhlak siswa dan peran guru dalam pembentukan akhlak siswa MTs Al-Hidayah GUPPI Kota Cirebon. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisis data deskriptif. Penelitian kualitatif dilakukan dengan mengumpulkan data berdasarkan fenomena yang ada sehingga peneliti mampu menemukan data deskriptif maupun dokumentasi yang diperoleh dari observasi. Teknik pengumpulan data menggunakan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam mendeskripsikan hasil wawancara penulis menggunakan observasi dan dokumentasi sebagai penguat terhadap data yang diperoleh dari hasil wawancara terhadap peran guru dalam membentuk akhlakul karimah siswa. Berdasarkan hasil penelelitian, dapat disimpulkan bahwa proses pembentukan akhlak siswa MTs Al-Hidayah GUPPI Kota Cirebon dilakukan dengan pembelajaran akidah akhlak dan pembiasaan. Kemudian perkembangan akhlak siswa MTs Al-Hidayah GUPPI Kota Cirebon ditandai dengan adanya siswa yang berperilaku terpuji seperti jujur, amanah dan adil. Selanjutnya peran guru dalam membentuk akhlak siswa MTs Al-Hidayah GUPPI Kota Cirebon yaitu sebagai demonstran, sebagai pemimpin kelas, sebagai mediator dan fasalisator, sebagai evaluator, dan sebagai motivator. Kata Kunci : Peran Guru, Akhakul Karimah, Siswa MTs.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Tinggi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 1. Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | rosyidah rosyidah rosyidah |
Date Deposited: | 14 Aug 2024 02:33 |
Last Modified: | 14 Aug 2024 02:33 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/14303 |
Actions (login required)
View Item |