Upaya Pengelola Perpustakaan dalam Meningkatkan Minat Kunjung Siswa di MAS Al-Ishlah Bobos Kabupaten Cirebon

Violita Allifiana, (2022) Upaya Pengelola Perpustakaan dalam Meningkatkan Minat Kunjung Siswa di MAS Al-Ishlah Bobos Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, S1 Manajemen Pendidikan Islam IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
awalan dll.pdf

Download (797kB) | Preview
[img]
Preview
Text
bab i.pdf

Download (351kB) | Preview
[img]
Preview
Text
bab v.pdf

Download (341kB) | Preview
[img]
Preview
Text
dapus.pdf

Download (447kB) | Preview

Abstract

Lembaga Pendidikan Islam (Madrasah) nyatanya memiliki manajemen perpustakaan untuk mengelola perpustakaan sekolah yakni sebagai perencana, pengorganisasi, pengaktualisasi, dan mengawasi jalannya perpustakaan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana upaya pengelola perpustakaan dalam meningkatkan minat kunjung siswa pada MAS Al-Ishlah Bobos kabupaten Cirebon. Rendahnya minat siswa untuk berkunjung ke perpustakaan tentu menjadi suatu permasalahan yang dapat dikaji dan dievaluasi. Karena di zaman yang sudah serba canggih ini, siswa mulai merasa enggan berkunjung ke perpustakaan hanya untuk membaca buku. Dengan adanya permasalahan ini pengelola perpustakaan MAS Al-Ishlah Bobos berusaha meningkatkan minat kunjung siswa dengan beberapa cara, yakni dengan mengadakan pengarahan dan pendekata kepada siswa, memberikan penghargaan kepada siswa aktif ke perpustakaan, dan berusaha mengajukan proposal untuk penambahan bahan bacaan ke sekolah. Pada penelitian ini metode yang digunakan yaitu kualitatif deskriptif dengan cara mengumpulkan data dari hasil wawancara kepada narasumber, observasi ke perpustakaan sekolah, dan mendokumentasikan hasil pengamatan untuk mendapatkan data yang akurat. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah penggalian data, kemudian merangkai data yang telah didapat secara sistematis serta memecahkan makna dari hasil penelitian dengan menambahkan definisi-definisi dari masalah yang sedang diteliti. Berdasarkan hasil penelitian ini, manajemen perpustakaan sekolah melakukan kegiatan berupa perencanaan, pelaksanaan, dan pengawaan. Selanjutnya upaya pengelola perpustakaan dalam meningkatkan minat kunjung siswa dapat memberikan dampak positif serta adanya peningkatan minat berkunjung pada siswa ke perpustakaan. Kemudian terdapat pula beberapa kendala yang menghambat pelaksanaan yakni kurangnya sumber daya manusia, dana, dan fasilitas perpustakaan. Dari keadaan ini pula dapat ditunjukkan bagaimana pengelola perpustakaan MAS Al-Ishlah Bobos kabupaten Cirebon dalam melaksanakan tugasnya serta mengetahui bagaimana pendekatan yang dilakukan pengelola terhadap siswa.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Pengelola Perpustakaan, Meningkatkan Minat Kunjung, Upaya Pengelola Perpustakaan
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum) > Literasi
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 20 Dec 2022 04:47
Last Modified: 20 Dec 2022 04:47
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8786

Actions (login required)

View Item View Item