Manajemen Kurikulum untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMP Islam Terpadu Bina Insan Mulia Kabupaten Cirebon

Ade Wawat Solihat, (2022) Manajemen Kurikulum untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMP Islam Terpadu Bina Insan Mulia Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, S1 MPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
AWALAN DLL.pdf

Download (636kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (232kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (147kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAPUS.pdf

Download (293kB) | Preview

Abstract

Permasalahan yang terjadi di Indonesia ini adalah masih lemahnya proses pembelajaran yang dikembangkan oleh guru, proses pembelajaran di dalam kelas dilaksanakan sesuai dengan kemampuan guru, padahal pada kenyataannya kemampuan guru dalam pengelolaan pembelajaran tidak merata sesuai latar belakang pendidikan guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen kurikulum untuk meningkatkan mutu pendidikan di SMP Islam Terpadu Bina Insan Mulia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Sumber informasi dalam penelitian ini adalah wakil kepala kurikulum. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data kualitatif menggunakan deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: a). Perencanaan kurikulum meliputi mempersiapkan bahan ajar dari buku Cambridge dan Oxford, kurikulum di SMP Islam Terpadu Bina Insan Mulia tidak ada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, penyusunan mata pelajaran yang hanya terdiri dari empat mata pelajaran yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. b). Pengorganisasian kurikulum meliputi pergeseran dalam kurikulumnya yaitu tujuan pendidikan dan isi, kesiapan siswa ketika menghadapi pembelajaran, pembagian tugas mengajar, pembagaian materi dan pembagian jadwal. c). Implementasi kurikulum meliputi kesiapan ketika kegiatan belajar mengajar, sarana prasarana yang mendukung yaitu smartclass untuk kegiatan belajar mengajar dan strategi pengelompokan atau yang sering disebut dengan groupin. d). Evaluasi kurikulum terdiri dari evaluasi input dan evaluasi proses.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Kurikulum, Mutu Pendidikan, Smartclass, Bina Insan Mulia
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Kurikulum
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 21 Dec 2022 04:28
Last Modified: 21 Dec 2022 04:28
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8810

Actions (login required)

View Item View Item