Moh.Iqbal Azzaeidine Zidane, (2022) Implementasi Manajemen Mutu Terpadu Pada Program Pendidikan Kesetaraan di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat “Handayani” Kecamatan Tanjung Kabupaten Brebes. Bachelor thesis, S1 MPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
AWALAN DLL.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (447kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (59kB) | Preview |
|
|
Text
DAPUS.pdf Download (270kB) | Preview |
Abstract
Masih banyaknya masyarakat yang tidak memperoleh kesempatan belajar dalam pendidikan formal karena keterbatasan ekonomi, usia, dan putus sekolah. Ada sebuah solusi yang ditawarkan dari warga masyarakat dengan menyelenggarakan pendidikan kesetaraan dibawah naungan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat. Namun masih terdapat kesalahpahaman di masyarakat terkait pelaksanaan program pendidikan kesetaraan yang dianggap hanya mengejar ijazah secara instan. Masalah lainnya yaitu fokus pemerintah terhadap penyelenggaraan pendidikan nonformal sangat kurang jika dibandingkan dengan fokusnya terhadap penyelenggaraan pendidikan formal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana penerapan manajemen mutu terpadu di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Handayani Tanjung. Peneliti menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Desain penelitian menggunakan studi kasus dengan mengeksplorasi secara mendalam terhadap kejadian, proses, aktivitas, program kepada satu orang ataupun lebih. Subjek penelitian yaitu kepala, tutor dan warga belajar. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknis analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Peningkatan kepuasan pelanggan belum dilaksanakan secara komprehensif, seperti pada aspek tangibles perlu dikembangkan kembali. (2) Peran pemimpin dalam menjalankan konsep mutu perlu mengembangkan aspek pembiayaan agar dapat memberdayakan semua proses. (3) Perbaikan secara berkelanjutan dalam hal sarana dan prasarana sangat penting guna memperlancar proses pembelajaran. (4) Manajemen sumber daya manusia dalam hal perekrutan dan seleksi, perencanaan, pelatihan dan pengembangan, strategi penilaian kinerja, kompensasi dan penempatan pegawai telah dilaksanakan dengan baik oleh Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Handayani Tanjung.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Mutu Terpadu, Pendidikan Kesetaraan, dan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat |
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 9. Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | H. Tohirin S.Ag |
Date Deposited: | 21 Dec 2022 06:14 |
Last Modified: | 21 Dec 2022 06:14 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8817 |
Actions (login required)
View Item |