Qifti Mariyatul Qibtiyah, (2022) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) TERHADAP AKTIVITAS SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA MATERI PANAS DAN PERPINDAHANNYA DI KELAS V MI NURUL HUDA PANGENAN. Bachelor thesis, S1 PGMI IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
AWALAN DLL.pdf Download (922kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (205kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (87kB) | Preview |
|
|
Text
DAPUS.pdf Download (230kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh aktivitas siswa pada proses pembelajaran IPA cenderung pasif dan masih menggunakan pembelajaran yang berpusat pada guru yaitu metode ceramah. Aktivitas siswa yang pasif membuat hasil belajar siswa belum memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimum yaitu sebesar 75. Oleh karena itu, diperlukan model pembelajaran yang menarik, efektif dan menyenangkan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut peneliti menggunaka model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT). Model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) merupakan salah satu model pembelajaran kooperatif yang dapat memotivasi siswa untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan pembelajaran dikarenakan dikaitkan dengan konsep bermain. Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengkaji penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) pada pembelajaran IPA materi panas dan perpindahannya di kelas V MI Nurul Huda Pangenan (2) untuk mengkaji aktivitas siswa pada saat penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) pada pembelajaran IPA materi panas dan perpindahannya di kelas V MI Nurul Huda Pangenan (3) untuk mengkaji pengaruh model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) terhadap aktivitas siswa pada pembelajaran IPA materi panas dan perpindahannya di kelas V MI Nurul Huda Pangenan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian true eksperimental design, dan desain pretest posttest control group design. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, angket dan tes. Sampel yang digunakan adalah kelas V A berjumlah 25 siswa dan V B berjumlah 25 siswa. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan uji prasyarat (normalitas, homogenitas) serta uji hipotesis dengan menggunakan software SPSS V.16. Berdasarkan hasil uji hipotesis bahwa terdapat peningkatan aktivitas siswa setelah menggunakan model pembelajaran TGT, hal ini dibuktikan dengan uji hipotesis Mann-Whitney U (Sig. 2-tailed) pada pertemuan 1 0,013 < 0,05, pada pertemuan 2 0,036 < 0,05, dan pada pertemuan 3 0,000 < 0,05 artinya hipotesis Ha yang diajukan diterima. Berdasarkan hasil rekapitulasi observasi penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) termasuk kriteria baik, dan observasi aktivitas siswa pada saat penerapan model pembelajaran TGT termasuk kriteria keaktifan siswa tinggi. Hasil rekapitulasi angket menunjukkan respon siswa terhadap penerapan model pembelajaran TGT adalah baik sehingga dapat disimpulkan bahwa siswa memberi tanggapan positif terhadap penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT).
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT), Aktivitas Siswa |
Subjects: | Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Dasar Pendidikan > Pendidikan (Umum) > Model Pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 7. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | H. Tohirin S.Ag |
Date Deposited: | 17 Jan 2023 01:41 |
Last Modified: | 17 Jan 2023 01:41 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/9299 |
Actions (login required)
View Item |