Irenia Iqomatul Haq, (2024) Pengaruh Pendidikan Keluarga Terhadap Perilaku Keagamaan Remaja Usia 13-18 Tahun di Desa Panggangsari Kecamatan Losari Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, S1-Pendidikan Agama Islam IAIN Syekh Nurjati.
Text
2008101030_1_cover.pdf Download (789kB) |
|
Text
2008101030_2_bab1.pdf Download (559kB) |
|
Text
2008101030_6_bab5.pdf Download (477kB) |
|
Text
2008101030_7_dafpus.pdf Download (516kB) |
Abstract
Pendidikan dalam keluarga diwujudkan dengan baik melalui interaksi dan hubungan timbal balik antara orang tua dan anak. Menurut Jalaludin, terbentuknya perilaku keagamaan anak ditentukan oleh keseluruhan pengalaman yang disadari oleh pribadi anak. Kesadaran merupakan sebab dari tingkah laku, artinya bahwa apa yang dipikirkan dan dirasakan oleh individu itu menentukan apa yang akan diajarkan. Adanya nilai-nilai keagamaan yang dominan mewarnai seluruh kepribadian anak yang ikut serta menentukan pembentukan perilakunya. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui pendidikan keluarga di Desa Panggangsari Kecamatan Losari Kabupaten Cirebon, (2) untuk mengetahui perilaku keagamaan remaja usia 13-18 tahun di Desa Panggangsari Kecamatan Losari Kabupaten Cirebon, dan (3) untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pendidikan keluarga terhadap perilaku keagamaan remaja usia 13-18 tahun di Desa Panggangsari Kecamatan Losari Kabupaten Cirebon. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 298 orang dengan sampel yang diambil adalah 10% sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 orang. Data penelitian ini dikumpulkan melalui angket dan dokumentasi. Teknik analisis data kuantitatif menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitin ini menunjukkan bahwa pendidikan keluarga berada pada kategori kuat berdasarkan hasil hitung ratarata skor sebesar 71,36%. Dan dalam hasil penelitian perilaku keagamaan remaja dikatakan dalam kategori sangat kuat dengan presentase sebesar 86,7%. Adapun koefisien determinasi atau besaran pengaruhnya sebesar 51,7% sehingga dapat disimpulkan bahwa tedapat pengaruh pendidikan keluarga terhadap perilaku keagamaan remaja. Kata Kunci: Pendidikan, Keluarga, Perilaku Keagamaan
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Tinggi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 1. Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | rosyidah rosyidah rosyidah |
Date Deposited: | 14 Aug 2024 03:17 |
Last Modified: | 14 Aug 2024 03:17 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/14315 |
Actions (login required)
View Item |