Khalimatussa'diyah, (2022) ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA PADA TEKS EKSPLANASI YANG DITULIS OLEH SISWA KELAS VIII MTS PLUS AL BUKHORI KECAMATAN TANJUNG KABUPATEN BREBES. Bachelor thesis, S1 Tadris Bhs. Indonesia IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf Download (726kB) | Preview |
|
|
Text
2. BAB I.pdf Download (228kB) | Preview |
|
|
Text
6. BAB V.pdf Download (158kB) | Preview |
|
|
Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (188kB) | Preview |
Abstract
Keterampilan berbahasa mengandung empat aspek, salah satunya adalah menulis. Setiap orang yang belajar bahasa, pastilah pernah melakukan suatu kesalahan. Oleh karena itu, untuk mengurangi intensitas kesalahan berbahasa yang dilakukan, haruslah terlebih dahulu mengetahui seluk beluk kesalahan itu dengan cara mengkaji secara cermat dan mendalam. Tujuan dilakukannya penelitian adalah untuk mendeskripsikan kesalahan berbahasa, baik tataran ejaan, morfologi, maupun ketidakefektifan kalimat pada teks eksplanasi yang ditulis oleh siswa kelas VIII MTs Plus Al Bukhori, serta mendeskripsikan faktor-faktor yang menjadi penyebab siswa melakukan kesalahan berbahasa. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif, dengan desain deskriptif. Lokasi penelitian adalah MTs Plus Al Bukhori yang terletak di Desa Sengon, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes. Penelitian ini dilaksanakan dari Bulan Oktober 2021 sampai Juni 2022, dengan kegiatannya yang dimulai dari penyusunan proposal penelitian sampai perbaikan laporan penelitian. Sumber data penelitian ini adalah teks eksplanasi yang ditulis oleh siswa dan hasil wawancara kepada guru Bahasa Indonesia. Data penelitian ini adalah ejaan, kata, frasa, klausa, yang mengandung kesalahan berbahasa dan ketidakefektifan kalimat pada teks eksplanasi, serta hasil wawancara terkait faktor-faktor yang menjadi penyebab siswa melakukan kesalahan berbahasa. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi dengan instrumennya yaitu kartu data dan metode wawancara dengan instrumennya yaitu pedoman wawancara. Teknik keabsahan data menggunakan metode triangulasi sumber data dan triangulasi teori. Teknik analisis data menggunakan metode padan dan agih. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, terdapat kesalahan berbahasa yang ditemukan pada teks eksplanasi yang ditulis oleh siswa kelas VIII MTs Plus Al Bukhori, baik pada tataran ejaan, morfologi, dan ditemukan penggunaan kalimat yang tidak efektif. Faktor-faktor penyebab siswa melakukan kesalahan berbahasa adalah karena terpengaruh dengan bahasa yang lebih dahulu dikuasainya, kekurangpahaman siswa terhadap kaidah kebahasaaan yang digunakannya, dan pengajaran bahasa yang kurang sempurna, terjadi karena keterbatasan metode dan sarana pengajaran bahasa.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesalahan Berbahasa, Ejaan, Morfologi, Kalimat Efektif, Teks Eksplanasi |
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 10. Tadris Bahasa Indonesia |
Depositing User: | H. Tohirin S.Ag |
Date Deposited: | 06 Dec 2022 07:54 |
Last Modified: | 06 Dec 2022 07:54 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8470 |
Actions (login required)
View Item |