HUBUNGAN KEBIASAAN MEMBACA KARYA SASTRA DAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS IX SMPN 3 LOSARI BREBES

WIDYA AMALIA PUTRI, (2023) HUBUNGAN KEBIASAAN MEMBACA KARYA SASTRA DAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS IX SMPN 3 LOSARI BREBES. Bachelor thesis, S1-tadris BAHASA INDONESIA IAIN SYEKH NURJATI CIREBON.

[img]
Preview
Text
1808110056_1_cover.pdf

Download (861kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808110056_2_bab1.pdf

Download (273kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808110056_6_bab5.pdf

Download (178kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808110056_7_dafpus.pdf

Download (254kB) | Preview

Abstract

Widya Amalia Putri. 2023. Hubungan Kebiasaan Membaca Karya Sastra dan Keterampilan Menulis Puisi pada Siswa Kelas IX SMPN 3 Losari Brebes. SKRIPSI. Jurusan Tadris Bahasa Indonesia. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Pembimbing (1)Indriya Mulyaningsih, M.Pd., Pembimbing (2)Itaristanti, S.S, M.A. Menulis merupakan perkembangan kemampuan lebih lanjut dari keterampilan membaca. Pengalaman membaca akan sangat berpengaruh terhadap keberhasilan seorang dalam menulis. Melalui pembalajaran bahasa indonesia membaca dapat dilakukan dengan teknik dan cara yang menarik. Contoh kegiatan membaca yang menyenangkan dapat dilakukan saat pengajaran sastra di sekolah. Selain pantun karya sastra yang indah dan bermakna adalah puisi. Namun sangat disayangkan dari hasil observasi, diperoleh informasi bahwa kemampuan siswa dalam menulis puisi masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kebiasaan membaca karya sastra pada siswa kelas IX SMPN 3 Losari Brebes, untuk mendeskripsikan keterampilan menulis puisi pada siswa kelas IX SMPN 3 Losari Brebes dan untuk mendeskripsikan hubungan kebiasaan membaca karya sastra dan keterampilan menulis puisi pada siswa kelas IX SMPN 3 Losari Brebes. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian ex post facto. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas IX SMPN 3 Losari Brebes yang berjumlah 330 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling dengan cara mengundi kelas yang terdiri dari 10 kelas diambil 1 kelas yaitu kelas IX F yang menjadi sampel pada pebelitian ini yang berjumlah 33 siswa. Berdasarkan hasil data kebiasaan membaca karya sastra siswa yang berada dikategori sangat baik sebanyak 4 siswa (12%), 12 siswa (36%) berada dalam kategori tinggi, 14 siswa (43%) dalam kategori rendah dan 3 siswa (9%) dalam kategori sangat rendah. Kebiasaan membaca karya sastra siswa kelas IX SMPN 3 Losari Brebes dapat dikatan sedang. Hasil data keterampilan menulis puisi yang berada dalam kategori sangat tinggi sebanyak 8 siswa (24%), 7 siswa (21%) dalam kategori tinggi, 15 siswa (46%) dalam kategori rendah dan 3 siswa (9%) dalam kategori sangat rendah. Keterampilan menulis puisi siswa kelas IX SMPN 3 Losari Brebes dapat dikatakan sedang. Nilai person corelation 0,981 dalam kategori sempurna.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Tinggi
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 10. Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 06 Jul 2023 07:42
Last Modified: 07 Jul 2023 01:59
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/11065

Actions (login required)

View Item View Item