ANALISIS NILAI SOSIAL DAN BUDAYA PADA NOVEL ANAK RANTAU KARYA AHMAD FUADI DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI VIDEO PEMBELAJARAN NOVEL DI SMA ( PENDEKATAN MIMETIK)

AGZI GEZIA ANANDI PUTRI, (2023) ANALISIS NILAI SOSIAL DAN BUDAYA PADA NOVEL ANAK RANTAU KARYA AHMAD FUADI DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI VIDEO PEMBELAJARAN NOVEL DI SMA ( PENDEKATAN MIMETIK). Bachelor thesis, S1-tadris BAHASA INDONESIA IAIN SYEKH NURJATI CIREBON.

[img]
Preview
Text
1808110018_1_cover.pdf

Download (722kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808110018_2_bab1.pdf

Download (240kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808110018_6_bab5.pdf

Download (154kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808110018_7_dafpus.pdf

Download (164kB) | Preview

Abstract

Agzi Gezia Anandi Putri. 2023. Analisis Nilai Sosial dan Budaya pada Novel Anak Rantau Karya Ahmad Fuadi dan Pemanfaatannya sebagai Video Pembelajaran Novel di SMA (Pendekatan Mimetik). Skripsi. Jurusan Tadris Bahasa Indonesia. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan. IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Pembimbing (1) Dra. Tati Sri Uswati, M.Pd., Pembimbing (2) Tato Nuryanto, M.Pd. Degradasi kualitas generasi muda Indonesia saat ini, memasuki taraf yang mengkhawatirkan, yang ditandai dengan melemahnya identitas dan ketahanan budaya. Hal itu disebabkan oleh beberapa faktor, salah satu faktor yang paling mempengaruhi adalah penggunaan gadget yang mulai merusak mental dan moral generasi saat ini. Adanya degradasi nilai sosial dan budaya tersebut menjadi hal yang menarik, maka dari itu peneliti menganalisis nilai sosial dan budaya pada novel Anak Rantau dengan pendekatan mimetik, oleh sebab itu hal ini menjadi latar belakang penelitian ini. Jadi penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai sosial, mendeskripsikan nilai budaya pada novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi, dan pemanfaatannya sebagai video pembelajaran novel di SMA. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan nilai sosial dan budaya dalam novel Anak Rantau dan pemanfaatannya sebagai video pembelajaran novel. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan mimetik menggunakan teori Mahyana dan Agik. Sumber data dalam pengkajian adalah novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi, penerbit PT Falcon Interactive, tahun terbit 2019 dan berjumlah 370 halaman. Data dalam penelitian adalah data tertulis berupa teks novel yang berhubungan dengan nilai sosial dan budaya yang terdapat dalam novel Anak Rantau karya Ahmad Fuadi. Teknik Pengumpulan Data dilakukan dengan teknik baca dan catat. Hasil penelitian menyatakan bahwa: Novel Anak Rantau mengandung nilai sosial dan budaya. Nilai sosial berjumlah 17 data, adanya nilai Kasih sayang, Tanggung jawab, dan Keserasian hidup. Dalam nilai Kasih sayang terdapat kepedulian 6 data dan menolong 5 data. Nilai Tanggung jawab terdapat empati 2 data dan Keserasian hidup terdapat kerja sama 3 data dan demokrasi 1 data. Sedangkan Nilai Budaya berjumlah 9 data, adanya Nilai Hubungan Manusia dengan Tuhan dan Nilai Hubungan dengan Manusia lain. Dalam Nilai Hubungan Manusia dengan Tuhan terdapat nilai suka berdoa 1 data dan Nilai Hubungan Manusia dengan Manusia lain terdapat tolong menolong 2 data, nasihat 4 data, kasih sayang 2 data, dan kepatuhan 2 data. Hasil Penelitian ini di manfaatkan sebagai video pembelajaran novel. Materi pembelajaran yang dikembangkan dalam penelitian ini sudah melewati uji validasi dan dinyatakan layak digunakan sebagai alternatif pembelajaran.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Tinggi
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 10. Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 07 Jul 2023 02:55
Last Modified: 07 Jul 2023 02:56
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/11151

Actions (login required)

View Item View Item