TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG PRAKTIK PENGELOLAAN SALON SYARIAH PADA MOZ5 SALON MUSLIMAH CIREBON

Dina Nur’aeni, (2023) TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG PRAKTIK PENGELOLAAN SALON SYARIAH PADA MOZ5 SALON MUSLIMAH CIREBON. Bachelor thesis, S1- Hukum Ekonomi Syariah IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
1708202026_1_cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1708202026_2_bab1.pdf

Download (879kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1708202026_6_bab5.pdf

Download (420kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1708202026_7_dafpus.pdf

Download (541kB) | Preview

Abstract

Dina Nur’aeni, NIM : 1708202026, “TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG PRAKTIK PENGELOLAAN SALON SYARIAH PADA MOZ5 SALON MUSLIMAH CIREBON”, 2023. Salon kecantikan muslimah adalah salon kecantikan yang di dalamnya mengandung unsur bisnis Islam dan memberikan jasa pelayanan perawatan kecantikan kaum muslimah dengan mengedepankan tuntutan syariah, di antaranya adalah produk kosmetik yang digunakan halal, bentuk perawatan dan pelayanan yang tidak melanggar tuntutan syari. Pengelolaan salon berbasis syariah akan menjadi daya tarik sendiri bagi masyarakat karena salon muslimah lebih bersifat tertutup dan hanya terbatas wanita saja, sehingga akan merasa lebih aman dan nyaman jika melakukan perawatan. Moz5 Salon Cirebon hadir berdasarkan kebutuhan para muslimah yang membutuhkan privasi dalam merawat diri mulai dari ujung rambut hingga ke ujung kaki. Apakah Moz5 Salon Cirebon dalam pelaksanaannya sudah menerapkan prinsip-prinsip syariah. Sehingga syariah tidak hanya sekedar label, namun benar-benar menerapkan prinsip syariah di dalam menjalankan pengelolaan salon. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa yang membedakan Moz5 Salon Muslimah Cirebon dengan salon umum, untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana praktik pengelolaan salon syariah pada Moz5 Salon Muslimah Cirebon, serta untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana tinjauan Hukum Islam tentang praktik pengelolaan salon syariah pada Moz5 Salon Muslimah Cirebon. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan mengumpulkan data melalui observasi, wawancara (interview), dokumentasi dan kemudian data tersebut dianalisis dengan metode deskriptif analisis. Adapun hasil dari penelitian ini yaitu pertama, Moz5 Salon Muslimah Cirebon memang berbeda dengan salon konvensional pada umumnya. Pihak pemilik salon memberikan nama syariah berharap agar salon tersebut bersih dan jauh dari hal-hal yang dilarang oleh syara’. Kedua, praktik pengelolaan salon syariah pada Moz5 Salon Muslimah Cirebon dalam perawatan, suasana dan pelayanan serta kriteria pegawai telah memenuhi ketentuan prinsip salon muslimah. Ketiga, praktik pengelolaan salon syariah pada Moz5 Salon Muslimah Cirebon tidak memenuhi ketentuan Hukum Islam karena Moz5 Salon Muslimah Cirebon tidak sesuai dengan ketentuan konsep salon muslimah. Hal ini terlihat bahwa Moz5 Salon Muslimah Cirebon menerima pelanggan wanita Muslimah maupun non muslimah. Hal tersebut tidak sesuai dengan konsep salon muslimah karena wanita muslim saja yang bisa melakukan perawatan (dengan dan tanpa jilbab) karena menurut hukum Islam membuka aurat dihadapan wanita non muslim sama dengan membuka aurat didepan laki-laki. Kata Kunci : Pengeolaan, Salon Syariah, Hukum Islam

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Hukum Ekonomi Islam (Muamalah)
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 19 Jan 2024 01:16
Last Modified: 19 Jan 2024 01:16
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/12498

Actions (login required)

View Item View Item