Analisis Kinerja Karyawan Pada Koperasi Syariah Harapan Sejahtera IAIN Syekh Nurjati Cirebon Skripsi 2024.

Marwa Syahidaniyah, (2024) Analisis Kinerja Karyawan Pada Koperasi Syariah Harapan Sejahtera IAIN Syekh Nurjati Cirebon Skripsi 2024. Bachelor thesis, S1-Perbankan Syariah.

[img] Text
2008203161_1_cover.pdf

Download (583kB)
[img] Text
2008203161_2_bab1.pdf

Download (233kB)
[img] Text
2008203161_6_bab5.pdf

Download (68kB)
[img] Text
2008203161_7_dafpus.pdf

Download (157kB)

Abstract

Seluruh organisasi atau perusahaan tentunya membutuhkan kinerja karyawan yang optimal. Kinerja karyawan memiliki kaitan yang erat dengan hasil atau capaian dari pekerjaan seseorang dalam suatu organisasi atau perusahaan yang mencakup kualitas, kuantitas, dan ketepatan waktu. Kinerja karyawan dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, baik yang berasal dari dalam maupun dari luar organisasi. Tinggi rendahnya kinerja seorang karyawan dapat ditentukan oleh berbagai faktor yang mempengaruhinya baik secara langsung maupun tidak langsung. Salah satu koperasi syariah yang beroperasi di kota Cirebon adalah Koperasi Syariah Harapan Sejahtera IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Koperasi Syariah Harapan Sejahtera IAIN Syekh Nurjati Cirebon merupakan salah satu lembaga keuangan syariah yang menjalankan tugasnya sebagai lembaga keuangan syariah yang menghimpun dan dan menyalurkan dengan mekanisme tertentu. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kinerja karyawan dan faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan di Koperasi Syariah Harapan Sejahtera IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif. Pendekatan deskriptif. objek penelitian ini adalah Koperasi Syariah Harapan Sejahtera IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang telah dilakukan secara umum kinerja karyawan di Koperasi Syariah sudah cukup baik terlihat dari tercapainya tujuan-tujuan maupun target-target perusahaan, meskipun dalam Unit Kerjasama sedang mengalami penurunan dikarenakan adanya persaingan. sedangkan faktor yang sangat mempengaruhi kinerja karyawan di koperasi syariah IAIN Syekh Nurjati Cirebon adalah hygiene factor dengan indikator gaji, kondisi kerja dan Hubungan antar rekan kerja. Kata kunci: Kinerja Karyawan, Faktor Higenis, Faktor Motivasi

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 17 Jul 2024 04:14
Last Modified: 17 Jul 2024 04:15
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13562

Actions (login required)

View Item View Item