Pengaruh Keteladanan Guru Pendidikan Agama Islam terhadap Kedisiplinan Siswa Kelas XI SMK Negeri 1 Cirebon

NIDA AMALIA, (2024) Pengaruh Keteladanan Guru Pendidikan Agama Islam terhadap Kedisiplinan Siswa Kelas XI SMK Negeri 1 Cirebon. Bachelor thesis, S1-Pendidikan Agama Islam IAIN Shekh Nurjati.

[img] Text
1908101193_1_cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
1908101193_2_bab1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
1908101193_6_bab5.pdf

Download (1MB)
[img] Text
1908101193_7_dafpus.pdf

Download (1MB)

Abstract

Keteladanan guru sangat besar pengaruhnya terhadap pertumbuhan dan perkembangan pribadi peserta didik. Hal ini dapat dimaklumi karena manusia merupakan makhluk yang suka mencontoh, termasuk peserta didik mencontoh pribadi gurunya dalam proses pembentukan pribadinya. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh dan menganalisis data tentang pengaruh keteladanan guru PAI terhadap kedisiplinan siswa kelas XI SMK Negeri 1 Cirebon. Berdasarkan fakta di lapangan yang ditemukan dari penelitian awal dengan menggunakan teknik observasi secara langsung di SMK Negeri 1 Cirebon dinyatakan bahwa guru Pendidikan Agama Islam telah memberikan contoh atau teladan yang baik bagi anak didiknya, seperti datang tepat waktu, berpakaian rapi, bertutur kata dengan baik, dan masih banyak lagi. Akan tetapi masih banyak siswa yang belum mencontoh sikap teladan yang sudah diberikan oleh gurunya, perilaku kedisiplinan siswa di lembaga pendidikan tersebut masih rendah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif-analisis yang bertujuan untuk menggambarkan serta menginterpretasikan fenomena dan objek apa adanya, yang berlangsung pada saat lampau atau saat ini. Berdasarkan hasil analisis data penelitian terdapat korelasi positif signifikan antara keteladanan guru Pendidikan Agama Islam terhadap kedisiplinan siswa kelas XI SMK Negeri 1 Cirebon. hasil analisis korelasi antara variabel keteladanan guru dengan kedisiplinan siswa menunjukkan hasil korelasi sebesar 0,400 dengan taraf signifikansi sebesar 5% artinya besaran koefisien korelasi tersebut berada pada taraf 0,40 – 0,60. Dengan hasil korelasi positif ini dapat dinyatakan bahwa semakin besar pengaruh keteladanan guru maka semakin baik pula kedisiplinan siswa tersebut. Kata Kunci: Keteladanan Guru PAI, Kedisiplinan Siswa

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Tinggi
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 1. Pendidikan Agama Islam
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 06 Aug 2024 03:02
Last Modified: 06 Aug 2024 03:02
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13923

Actions (login required)

View Item View Item