NURUL ALIYAH, (2024) PENERAPAN MODEL PJBL BERBANTUAN INFOGRAFIS UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA PADA MATERI SISTEM RESPIRASI MANUSIA KELAS XI DI SMA ISLAM AL-AZHAR 5 CIREBON. Bachelor thesis, S1-Tadris Biologi IAIN Syekh Nurjati.
Text
2008106056_1_cover.pdf Download (1MB) |
|
Text
2008106056_2_bab1.pdf Download (240kB) |
|
Text
2008106056_6_bab5.pdf Download (497kB) |
|
Text
2008106056_7_dafpus.pdf Download (976kB) |
Abstract
Pendidikan erat kaitan-nya dengan perkembangan zaman mengenai teknologi dan keterampilan abad ke-21 yang harus dikuasai oleh setiap siswa, salah satunya yang diamati pada penelitian ini yaitu kreativitas siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi penerapan model Project Based Learning (PjBL) berbantuan infografis pada materi sistem respirasi manusia, untuk menganalisis peningkatan Kreativitas pada siswa dalam penerapan model Project Based Learning (PjBL) berbantuan infografis pada materi sistem respirasi manusia, dan untuk mengkaji respon siswa terhadap penerapan model Project Based Learning (PjBL) berbantuan infografis pada materi sistem respirasi manusia. Penelitian ini dilakukan di SMA Islam Al-Azhar 5 Cirebon dengan populasi kelas XI yang berjumlah 103 siswa dan sampel kelas XI IPA 1 dan XI IPA 2 dengan jumlah masing-masing 33 siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif eksperimental dengan desain penelitian Quasi eksperimental design. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi, soal, dan angket respon. Hasil penelitian ini adalah 1) Penerapan model PjBL berbantuan infografis ini dapat meningkatkan aktivitas siswa dengan sangat efektif, Hal ini ditunjukkan dengan persentase rata-rata aktivitas siswa sebesar 87%. 2) Terdapat perbedaan peningkatan keterampilan kreativitas yang signifikan antara siswa yang diterapkan model PjBL berbantuan infografis dengan siswa yang tidak diterapkan model Project Based Learning (PjBL) berbantuan infografis. Hal ini dapat diketahui pada nilai rata-rata N-Gain pada kelas eksperimen sebesar 0,67 dengan kategori sedang dan kelas kontrol 0,39 sedang. 3) Respon siswa terhadap implementasi model PjBL berbantuan Infografis pada materi sistem respirasi memperoleh respon yang positif dengan nilai rata-rata keseluruhan nilai respon yaitu 84% dengan kategori sangat kuat. Kata Kunci : Project Based Learning (PjBL), Infografis, Kreativitas.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 5. Tadris Ilmu Pengetahuan Alam Biologi |
Depositing User: | rosyidah rosyidah rosyidah |
Date Deposited: | 06 Aug 2024 04:03 |
Last Modified: | 06 Aug 2024 04:03 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13957 |
Actions (login required)
View Item |