AAS NURLELA, (2024) GAYA BAHASA PADA KUMPULAN CERPEN POHON TUMBUH TIDAK TERGESA-GESA KARYA YUS R. ISMAIL MELALUI PENDEKATAN STILISTIKA DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI MODUL PEMBELAJARAN CERPEN DI SMA. Bachelor thesis, S1-Tadris Bahasa Indonesia IAIN Syekh Nurjati.
Text
1908110083_1_cover.pdf Download (821kB) |
|
Text
1908110083_2_bab1.pdf Download (167kB) |
|
Text
1908110083_6_bab5.pdf Download (84kB) |
|
Text
1908110083_7_dafpus.pdf Download (111kB) |
Abstract
Berdasarkan sebuah penelitian yang dilakukan oleh N.P.Y. Rumanti, I.W. Rasna, dan I.N. Suandi pada tahun 2021. Siswa masih cenderung kurang memahami dengan baik pengunaan gaya bahasa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gaya bahasa yang terdapat dalam kumpulan cerpen Pohon Tumbuh Tidak Tergesa�gesa karya Yus R. Ismail. Pemanfaatan dari penelitian ini yaitu berupa modul pembelajaran Bahasa Indonesia untuk kelas XI semester 1 KD 3.9 Unsur-unsur pembangun cerita pendek. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif sehingga data yang disajikan berupa deskrisi. Data yang diperoleh yakni berupa kata, frasa, kalimat, dan kutipan-kutipan pada cerpen yang mengandung gaya bahasa. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode simak dengan teknik lanjutan Simak Bebas Libat Cakap (SBLC) dan teknik baca dan catat. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan stilistika dari Rahmat Djoko Pradopo. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari kumpulan cerpen Pohon Tumbuh Tidak Tergesa-gesa karya Yus R. Ismail. Data dalam penelitian ini berupa kutipan cerita pendek baik berupa kata, frasa, klausa, atau kalimat yang mengandung gaya bahasa. Penelitian ini menggunakan keabsahan data triangulasi yang terdiri dari triangulasi sumber, metode, dan teoritis. Triangulasi sumber dalam penelitian ini ialah buku kumpulan cerpen Pohon Tumbuh Tidak Tergesa-gesa karya Yus R. Ismail yang berjumlah 135 halaman. Triangulasi metode yang digunakan adalah metode simak dan catat. Triangulasi teoretis yaitu teori stilistika dari Rachmat Djoko Pradopo. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, gaya bahasa yang digunakan pada kumpulan cerpen Pohon Tumbuh Tidak Tergesa-gesa karya Yus R. Ismail yaitu, gaya bahasa perbandingan, pertentangan, pertautan, dan perulangan. Gaya Bahasa yang diperoleh terdiri dari 50 data dari 19 jenis gaya bahasa. Gaya Bahasa perbandingan ditemukan sebanyak 24 data dengan 6 jenis gaya bahasa yaitu, gaya bahasa perumpamaan (11), metafora (3), personifikasi (7), antitesis (1), perifrasis (1), dan antisipasi atau prolepsis (1). Gaya bahasa pertentangan ditemukan sebanyak 8 data dengan 3 jenis gaya bahasa yaitu, gaya bahasa hiperbola (5), Oksimoron (1), dan paradoks (2). Gaya bahasa pertautan ditemukan sebanyak 9 data dengan 5 jenis gaya bahasa yaitu, gaya bahasa metonimia (1), Erotesis (5), Gradasi (1), asidenton (1), dan polisidenton (1). Gaya bahasa perulangan ditemukan sebanyak 9 data dengan 5 jenis gaya bahasa yaitu, gaya bahasa kiasmus (3), epizeukis (2), anafora (1), epistrofa (2), dan simploke (1). Kata Kunci: Gaya Bahasa, Kumpulan Cerpen, Pendekatan Stilistika, Modul Pembelajaran
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 10. Tadris Bahasa Indonesia |
Depositing User: | rosyidah rosyidah rosyidah |
Date Deposited: | 06 Aug 2024 05:28 |
Last Modified: | 06 Aug 2024 05:28 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13981 |
Actions (login required)
View Item |