ELA NURLAELA, (2017) POLA PENDIDIKAN AKHLAK DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA KELUARGA PEKERJA MIGRAN (Studi Kasus di MTs Negeri 2 Kabupaten Cirebon Jawa Barat). Masters thesis, IAIN Syekh Nurjati.
Text
Cover, Pengesahan dll.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (521kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (113kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA dan Lampiran.pdf Download (563kB) |
Abstract
Ela Nurlaela (14136310057), Pola Pendidikan Akhlak dan Motivasi Belajar Siswa pada Keluarga Pekerja Migran (Studi Kasus di MTs Negeri 2 Kabupaten Cirebon Jawa Barat). Menjadi Tenaga Kerja Migran ke luar negeri, hal yang pasti terjadi adalah meninggalkan keluarganya. Hilangnya salah satu unsur keluarga ini, menimbulkan ketidakseimbangan di dalam keluarga, seorang suami dapat berperan sebagai ayah sekaligus sebagai ibu dalam mengasuh anak-anaknya dalam keluarga migran, sehingga berdampak pada perilaku dan motivasi belajar anak yang semakin berkurang. Realitas inilah yang menarik untuk diteliti, dalam hal ini bagaimana seseorang menjadi pekerja migran di luar negeri sebagai upaya memenuhi kebutuhan ekonomi keluarganya. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk : (1) Memahami dan mengidentifikasi pendidikan akhlak pada keluarga migran (2) Mendeskripsikan motivasi belajar anak keluarga migran di sekolah dan di rumah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, peneliti bertindak langsung sebagai instrument dan sebagai pengumpul data dari hasil observasi yang mendalam serta terlibat aktif dalam penelitian. Keseluruhan data tersebut diambil dari hasil wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil dari penelitian adalah keluarga pekerja migran dalam menanamkan nilai-nilai akhlak, keluarga pekerja migran lebih sering menggunakan metode teladan, metode pembiasaan diri dan pengalaman, metode nasihat, metode hukuman. Kendala yang dihadapi oleh keluarga pekerja migran adalah kurangnya motivasi belajar anak, dan pengasuhan anak selama ditinggal bapak/ibu menjadi TKI. Kendala itu dapat dipecahkan dengan cara membatasi kebebasan terhadap anak, Anak didorong untuk lebih memenuhi kebutuhan spiritualnya, lebih selektif dalam menuruti keinginan anak, banyak memberi nasehat, teguran, apabila anak melakukan penyimpangan. Motivasi yang dimiliki siswa MTs Negeri 2 Kabupaten Cirebon dari keluarga migran untuk belajar sangat bervariasi, ada yang tinggi, sedang dan rendah. Dorongan yang kuat muncul dari dalam siswa tersebut dengan alasan ingin membahagiakan orang yang mengasuhnya, motivasi siswa juga dipengaruhi oleh kondisi lingkungan yang kurang baik, kondisi keluarganya untuk mencari uang ke luar negeri dan ujung-ujungnya siswa akan sering melamun, sehingga prestasinya menurun sedikit demi sedikit. Sedangkan metode atau cara meningkatkan motivasi belajar siswa, adalah menjelaskan kepada siswa mengapa suatu bidang studi dimasukkan dalam kurikulum sekolah dan apa kegunaannya untuk kehidupannya kelak, mengaitkan materi pelajaran dengan pengalaman siswa di luar lingkungan, mendorong siswa untuk memandang bahwa belajar di sekolah, menciptakan suasana kelas yang kondusif, menciptakan suasana keterbukaan antara siswa dengan guru dan antara siswa dengan siswa, memberitahukan hasil ulangan dalam waktu secepatnya dan memeriksa pekerjaan rumah siswa, meningkatkan partisipasi siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Divisions: | Fakultas Pascasarjana > Program Magister > Pendidikan Islam > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | tuti alawiyah alawiyah |
Date Deposited: | 15 Oct 2024 04:02 |
Last Modified: | 24 Oct 2024 01:47 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/14589 |
Actions (login required)
View Item |