Analisis Strategi Bauran Pemasaran Produk-Produk Perbankan Syariah Dalam Upaya Peningkatan Profitabilitas (Studi Kasus Bank BJB Syariah KCP Indramayu

Nuriyah Wiguna, (2024) Analisis Strategi Bauran Pemasaran Produk-Produk Perbankan Syariah Dalam Upaya Peningkatan Profitabilitas (Studi Kasus Bank BJB Syariah KCP Indramayu. Bachelor thesis, S1-Perbankan Syariah UIN SSC.

[img] Text
2108203138_1_cover.pdf

Download (5MB)
[img] Text
2108203138_2_bab1.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2108203138_6_bab5.pdf

Download (557kB)
[img] Text
2108203138_7_dafpus.pdf

Download (1MB)

Abstract

Seiring berkembangnya perbankan syariah di Indonesia, kompetisi antara perbankan syariah semakin tinggi. Setiap bank syariah mempunyai produk-produk dan layanan khususnya yaitu produk penghimpunan dan penyaluran yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat luas. Selain itu, persaingan dalam bidang teknologi juga menjadi faktor penting yang harus diperhatikan. Maka dari itu, terjadilah persaingan pemasaran produk antara satu bank dengan bank lainnya baik antar perbankan syariah maupun dengan perbankan konvensional. Sehingga masing-masing dari bank tersebut harus memiliki strategi pemasaran yang mampu menarik minat masyarakat terhadap produknya. Tujuan dari penelitian ini untuk memaparkn atau penjelaskan bagaimana mekanisme penghimpunan dan penyaluran, menganalisis produk penghimpunan dan penyaluran menggunakan metode SWOT dan menjelaskan bagaimana strategi bauran pemaran pada bank BJB Syariah KCP Indramayu. Adapun jenis penelitian ini yaitu penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif deskritif. Objek dari penelitian ini yaitu dilakukan di bank BJB Syariah Kantor Cabang Pembantu Indramayu. Sumber data dalam penelitian ini menggunakan sumber data primer dan skunder. Data primer diperoleh dari hasil wawancara dengan Marketing Funding bank BJB Syariah KCP Indramayu dan data sekunder diperoleh dari laporan keuangan bank BJB Syariah. Metode pengumpulan data yaitu dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknis pengumpulan data menggunakan metode analisis SWOT dengan menggunakan matriks IFAS, EFAS dan diagram kuadran SWOT. Hasil dari penelitian ini mekanisme produk penghimpunan meliputi akad mudhrabah dan wadiah sedangkankan mekanisme penyaluran meliputi tahapan permohonan, tahapan follow up, tahapan investigasi, tahapan persetujuan, tahapan pencairan, tahapan pengecekan, tahapan monitoring, tahapan pembayaran angsuran. Dalam penelitian ini juga dijelaskan dengan analisis SWOT. Pada analisis SWOT produk penghimpunan diperoleh hasil IFAS 0,46 dan EFAS 0,08 berada pada kuadran 1. Sementara pada analisis SWOT produk penyaluran IFAS 1 dan EFAS 0,95 berada pada kuadran 1. Artinya strategi bauran pemasasran produk penghimpunan dan penyaluran di Bank BJB Syariah KCP Indramayu berada pada posisi agresif yang artinya bank BJB Syariah berada pada situasi yang menguntungkan maka strategi yang digunakan yaitu growth oriented strategy dimana strategi mengangkat kebijakan pertumbuhan yang agresif. dalam strategi bauran pemasaran menggunakan strategi pendekatan secara emosional dan menerapkan strategi marketing mix 7P Product (Produk), Price (Harga), Place (Tempat), Promotioni (Promosi), Process (Proses), People (Orang/SDM), Physical Evidence (Bukti Fisik). Kata Kunci: Strategi, Pemasaran, Dana Pihak Ketiga

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 07 Mar 2025 02:33
Last Modified: 07 Mar 2025 02:33
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/14971

Actions (login required)

View Item View Item