Defiyanti Maulina, (2022) Peran Home Industry Gamis Dalam Meningkatkan Ekonomi Keluarga Di Desa Tegalgubug Lor Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon. Bachelor thesis, S1 Perbankan Syariah IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
AWALAN DLL.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (662kB) | Preview |
|
|
Text
BB V.pdf Download (99kB) | Preview |
|
|
Text
DAPUS.pdf Download (102kB) | Preview |
Abstract
DEFIYANTI MAULINA. NIM : 1808203160 “PERAN HOME INDUSTRY GAMIS DALAM MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA DI DESA TEGALGUBUG LOR KECAMATAN ARJAWINANGUN KABUPATEN CIREBON”, 2022. Desa Tegalgubug Lor merupakan salah satu daerah tempat pembuatan home industry gamis yang berada di Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon. Industri rumahan yang dikenal dengan istilah home industry keberadaanya sangat membantu pemerintah dalam menghadapi masalah perekonomian Desa Tegalgubug Lor khususnya dalam mengatasi masalah pengangguran. Karena industri rumah tangga ini merekrut para pekerja dari daerahnya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang proses produksi home industry gamis Desa Tegalgubug Lor, mengindentifikasi peningkatan daya saing yang dilakukan oleh pengrajin home industry gamis Desa tegalgubug Lor dan peran home industry gamis dalam meningkatkan ekonomi keluarga di Desa tegalgubug Lor. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif yang dimana pengumpulan datanya dilakukan dengan wawancara sehingga mampu menggali lebih dalam tentang home industry tersebut. Sampel dalam penelitian ini adalah pengusaha dan pegawai home industry Gamis di Desa Tegalgubug Lor Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon sebanyak tujuh home industry gamis. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menyatakan bahwa home industry gamis di desa Tegalgubug Lor Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon dapat meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan keluarga serta mengurangi tingkat pengangguran masyarakat. Sehingga home industry gamis ini dapat berdampak positif terhadap masyarakat dan ekonomi keluarga Desa Tegalgubug Lor. Kata Kunci: Home Industry, Ekonomi Keluarga, Kesejahteraan Keluarga.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | rosyidah rosyidah rosyidah |
Date Deposited: | 25 May 2022 07:44 |
Last Modified: | 25 May 2022 07:44 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/6622 |
Actions (login required)
View Item |