KEMAMPUAN MENGGUNAKAN KALIMAT EFEKTIF SISWA KELAS VII MTs DARUL MASHOLEH CIREBON DALAM MENULIS TEKS NARASI

Euis Fatonah, (2022) KEMAMPUAN MENGGUNAKAN KALIMAT EFEKTIF SISWA KELAS VII MTs DARUL MASHOLEH CIREBON DALAM MENULIS TEKS NARASI. Bachelor thesis, S1 Tadris Bhs. Indonesia IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
1. HALAMAN SAMPUL.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. BAB I.pdf

Download (243kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6. BAB V.pdf

Download (154kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (288kB) | Preview

Abstract

Rendahnya kemampuan menulis yang dibuktikan dari data hasil penelitian (IEA), anak Indonesia dinyatakan bahwa sekitar 50% siswa kelas VI SD di enam provinsi Primary Education Quality Improvement Project (PEQIP) daerah binaan belum bisa mengarang. Hal yang menarik sekaligus melatar belakangi penelitian ini adalah kemampuan menulis dan menggunakan kalimat efektif pada pelajar. Jadi penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan siswa kelas VII MTs Darul Masholeh Cirebon dalam menggunakan kalimat efektif. Untuk mendeskripsikan kemampuan siswa kelas VII MTs Darul Masholeh dalam menulis teks narasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif subjek pada penelitian ini yaitu siswa kelas VII MTs Darul Masholeh Cirebon yang berjumlah 13 siswa. Teknik pengumpuan data dilakukan dengan teknik tes menulis teks narasi untuk mengukur kemampuan menulis siswa. Instrument yang digunakan yaitu penilaian kemampuan menulis teks narasi dan kemampuan menggunakan kalimat efektif, wawancara dan dokumentasi Teknik analisis yang digunakan yaitu dengan menggunakan model analisis reduksi data, penyajian data, menyimpulkan, dan menganalisis terhadap penggunaan kalimat efektif. Berdasarkan hasil analisis kemampuan menggunakan kalimat efektif pada siswa kelas VII MTs Darul Masholeh Cirebon termasuk kriteria kurang baik dalam menggunakan kalimar efektif. 5 responden dengan kriteria kurang baik, 3 dengan kriteria baik dan 2 dengan kriteria tidak baik. Dan dalam Penggunaan kalimat efektif dari 13 responden terdapat 20 kalimat yang termasuk dalam kalimat kesepadana, 1 kalimat kepararelan, 32 kalimat kehematan, 13 kalimat kecermatan, 13 kalimat kepaduan, 13 kalimat kelogisan, kemudian 12 kalimat yang tidak termasuk kalimat kepararelan dan 4 kalimat kecermatan.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan, kalimat efektif
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Menengah dan Pendidikan Menengah Atas
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 10. Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 06 Dec 2022 02:58
Last Modified: 06 Dec 2022 02:58
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8444

Actions (login required)

View Item View Item