Vina Rosseliana, (2021) Hubungan Komunikasi Interpersonal Guru Dengan Motivasi Belajar Dalam Pembelajaran IPS Di Kelas VIII-B SMP Negeri 1 Gunung Jati. Bachelor thesis, S1 Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
awalan dll.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
bab i.pdf Download (680kB) | Preview |
|
|
Text
bab v.pdf Download (407kB) | Preview |
|
|
Text
dapus.pdf Download (465kB) | Preview |
Abstract
Sekolah merupakan tempat bagi siswa untuk belajar, berinteraksi dan bersosialisasi dengan teman sebaya, guru maupun seluruh personil sekolah. Dalam kegiatan proses belajar mengajar, perlu adanya interaksi antara guru dengan peserta didik. Hal ini bertujuan agar peserta didik dapat menerima efek yang baik dari adanya komunikasi. Namun komunikasi yang dilakukan guru di kelas VIII-B SMP Negeri 1 Gunung Jati masih belum optimal, sehingga siswa masih kurang bersemangat dalam proses pembelajaran. Komunikasi interpersonal adalah komunikasi yang dilakukan seseorang secara bertatap muka dari komunikator kepada komunikan untuk menyampaikan sebuah pesan. Contoh pesan yang dimaksud salah satunya yaitu pemberian motivasi. Karena motivasi merupakan suatu kegiatan yang dipengaruhi oleh persepsi dan tingkah laku seseorang untuk mengubah situasi yang tidak menyenangkan pada saat pembelajaran menjadi bersemangat dalam belajar. Kerangka berpikir dalam penelitian ini penulis akan menggunakan model teori S�O-R (Stimulus, Organism, Respons). Menurut teori ini, organism akan menghasilkan sebuah perilaku tertentu jika adanya stimulus yang diberikan. Dampak yang akan timbul dari stimulus adalah adanya reaksi khusus yang kemudian reaksi tersebut memberikan umpan balik terhadap stimulus. Sehingga seseorang dapat mengetahui kesesuaian antara pesan dan reaksi yang diberikan oleh komunikan. Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui data komunikasi interpersonal guru di kelas VIII-B SMP Negeri 1 Gunung Jati. (2) Untuk megetahui data motivasi belajar siswa di kelas VIII-B SMP Negeri 1 Gunung Jati. (3) Untuk mengetahui hubungan komunikasi interpersonal guru dengan motivasi belajar siswa di kelas VIII-B SMP Negeri 1 Gunung Jati. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain ex-post-facto. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan angket, observasi dan dokumentasi. Sampel yang digunakan yaitu kelas VIII-B berjumlah 36 siswa dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Teknik analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji lineritas, uji korelasi dan uji hipotesis korelasi. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa skala prosentase angket komunikasi interpersonal guru berada pada kategori baik yakni sebesar 68,51% dan skala prosentase angket motivasi belajar berada pada kategori baik yakni sebesar 66,80%. Hasil perhitungan analisis korelasi antara variabel X dan variabel Y sebesar 0,368 termasuk kategori hubungan rendah dan positif dengan taraf signifikansi 0,027 < 0,05 dan rhitung sebesar 0,368 lebih besar dari rtabel sebesar 0,339 maka Ho ditolak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara komunikasi interpersonal guru dengan motivasi belajar dalam pembelajaran IPS di kelas VIII-B SMP Negeri 1 Gunung Jati.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi Interpersonal Guru, Motivasi Belajar, Pembelajaran IPS |
Subjects: | H Social Sciences > HA Statistics |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 6. Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial |
Depositing User: | H. Tohirin S.Ag |
Date Deposited: | 19 Dec 2022 03:08 |
Last Modified: | 19 Dec 2022 03:08 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8661 |
Actions (login required)
View Item |