Ifat Sarifayani, (2022) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR HANDOUT DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN MATEMATIS SISWA. Bachelor thesis, S1 Tadris Matematika IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
|
Text
AWALAN DLL.pdf Download (856kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (186kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (164kB) | Preview |
|
|
Text
DAPUS.pdf Download (55kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bahan ajar handout dengan pendekatan kontekstual layak digunakan dalam pembelajaran matematika dan mengetahui bahan ajar handout dengan pendekatan kontekstual ini mampu meningkatkan pemahaman matematis siswa. Jenis penelitian yang digunakan Research and Development (R&D) dengan menggunakan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation). Data yang dikumpulkan berupa lembar pengamatan siswa, wawancara guru, angket, serta tes pemahaman matematis siswa. Validasi handout divalidasi oleh pakar ahli, yaitu ahli materi, bahasa, dan media, yang meliputi aspek kelayakan, aspek bahasa, serta aspek kegrafikan. Pada hasil validasi ahli materi mendapatkan skor sebesar 3,44 yang menyatakan “sangat valid”, ahli bahasa mendapatkan skor sebesar 3,69 yang menyatakan “sangat valid”, serta ahli media mendapatkan skor sebesar 3,21 yang menyatakan “valid”. Sehingga perolehan skor rata-rata keseluruhan validasi mendapatkan nilai sebesar 3,45 yang menyatakan bahan ajar handout “sangat valid”. Sedangkan pada angket respon siswa dan guru mendapatkan perolehan skor rata-rata sebesar 3,25 yang menyatakan bahan ajar handout “sangat praktis”, dan keefektifan bahan ajar handout yang diperoleh dari hasil tes akhir siswa mendapatkan prosentase rata-rata sebesar 71,8% yang menyatakan “efektif”. Kemudian pada hasil tes pemahaman siswa yang diikuti oleh 28 siswa mendapatkan nilai N-gain sebesar 0,6 yang menyatakan pemahaman matematis siswa “sedang”, yang mana tidak terjadi penurunan pada pemahaman matematis siswa maupun peningkatan pada pemahaman matematis siswa sehingga relatif sedang. Penelitian ini dapat menjadi acuan bagi peneliti lain untuk menambah pendekatan atau metode yang lain agar kemampuan pemahaman matematis siswa meningkat.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Handout, Pendekatan kontekstual, Pemahaman matematis |
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) > Pengembangan Bahan Ajar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 4. Tadris Matematika |
Depositing User: | H. Tohirin S.Ag |
Date Deposited: | 22 Dec 2022 03:21 |
Last Modified: | 22 Dec 2022 03:21 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/8876 |
Actions (login required)
View Item |