Strategi Pengembangan Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon Dalam Meningkatkan Potensi Wisata Alam

Amelia Azizah, (2024) Strategi Pengembangan Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon Dalam Meningkatkan Potensi Wisata Alam. Bachelor thesis, S1 Ekonomi Syariah IAIN Syekh Nurjati.

[img] Text
2008204020_1_cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2008204020_2_bab1.pdf

Download (341kB)
[img] Text
2008204020_6_bab5.pdf

Download (180kB)
[img] Text
2008204020_7_dafpus.pdf

Download (893kB)

Abstract

Peneliti menemukan bahwa pariwisata adalah sektor yang potensial dan layak untuk dikembangkan secara inovatif guna meningkatkan tingkat daya saing (Ismail, 2020). Salah satu obyek wisata yang menarik perhatian para wisatawan domestik dan wisatawan asing adalah sumber air panas di Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon, dalam hal tersebut Wisata Banyu Panas Palimanan memiliki potensi alam yang menarik, seperti mata air panas alam, pemandangan alam yang indah, dan keindahan alam sekitarnya. Namun pada kenyataannya, perkembangan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon dari tahun ke tahun mengalami penurunan. Penelitian ini bertujuan Untuk merumuskan strategi pengembang dalam meningkatkan daya tarik Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon sebagai destinasi wisata alam yang lebih menarik dan berkelanjutan, dan untuk merumuskan kendala dan upaya dalam pengembangan Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon. Penelitian ini menggunakan pendeketan kualitatif yang dideskripsikan data tentang data strategi pengembangan wisata banyu panas palimanan Cirebon dalam meningkatkan potensi wisata alam. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dengan menggunakan observasi secara langsung. Penelitian ini juga menggunakan instrument berupa SWOT. Hasil dari penelitian ini menunjukkan Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon memilili (1) Ada beberapa langkah dalam meningkatkan daya tarik Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon dengan cara yang pertama melakukan pemasaran atau promosi lewat media cetak dan media sosial, kedua membangun aksebilitas, ketiga membangun atau menambah sarana prasarana yang ada, dan keempat kampanye nasional atau bekerja sama dengan pemerintah terutama dinas pariwisata dan pihak wisata. (2) Kendala yang dihadapi Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon yaitu menurunya jumlah wisatawan, insfratuktur dan sarana prasarana , sehingga dengan adanya kendala maka pemerintah baik dan pihak wisata saling bekerja sama dalam menggalakkan Wisata Banyu Panas Palimanan Cirebon ke masyarakat luar daerah khususnya masyarakat umum dengan mengupgrade sarana prasarana yang ada. Kata Kunci : Strategi, Pengembangan, Potensi, Wisata

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 29 May 2024 06:30
Last Modified: 29 May 2024 06:30
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/13232

Actions (login required)

View Item View Item