PENGARUH AKUNTABILITAS DAN TRANSPARANSI PENGELOLAAN DANA ZIS TERHADAP KEPERCAYAAN MUZAKKI DALAM MEMBAYAR ZIS DI BAZNAS KOTA CIREBON

Kuriniasi, (2022) PENGARUH AKUNTABILITAS DAN TRANSPARANSI PENGELOLAAN DANA ZIS TERHADAP KEPERCAYAAN MUZAKKI DALAM MEMBAYAR ZIS DI BAZNAS KOTA CIREBON. Bachelor thesis, S1 Akuntansi Syariah IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
1808205015_1_cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808205015_2_bab1.pdf

Download (449kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808205015_6_bab5.pdf

Download (165kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1808205015_7_dafpus.pdf

Download (454kB) | Preview

Abstract

Terdapat potensi ZIS di Indenesia yang sangat besar dikarenakan indonesia merupakan negara dengan penduduk muslim terbesar didunia, namun pada kenyataannya realisasi zakat masih rendah, pada kenyataannya masih banyak muzakki yang meragukan keberadaan lembaga zakat, Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar muzakki masih menginginkan pengelolaan zakat yang lebih baik, yaitu bahwa pengelolanya harus memiliki akuntabilitas, transparansi dalam pelaporan dan penyaluran yang tepat sasaran. Diharapkan dengan lembaga yang akuntabilitas dan trasparansi dalam pengelolaan dana ZIS nantinya akan berdampak kepada kepercayaan muzakki terhadap lembaga amil zakat untuk membayar ZIS di BAZNAS Kota Cirebon. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh akuntabilitas pengelolaan dana zis terhadap kepercayaan muzakki membayar zis, (2) Pengaruh transparansi pengelolaan dana zis terhadap kepercayaan muzakki membayar zis, (3) Pengaruh akuntabilitas dan transparansi pengelolaan dana zis terhadap kepercayaan muzakki membayar zis. Populasi dalam penelitian ini adalah muzakki yang terdaftar di BAZNAS Kota Cirebon. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, data dikumpulkan dengan cara menyebarkan kuesioner kemudian dianalisis menggunakan metode statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa akuntabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan muzakki dalam membayar ZIS di BAZNAS kota Cirebon, transparansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan muzakki dalam membayar ZIS di BAZNAS kota Cirebon serta akuntabilitas dan transparansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan muzakki membayar ZIS di BAZNAS kota Cirebon.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Akuntabilitas, Transparansi, Pengelolaan Dana, kepercayaan
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 06 Feb 2023 07:29
Last Modified: 06 Feb 2023 07:29
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/9491

Actions (login required)

View Item View Item