SILVIA DEWI, (2023) HUBUNGAN CITRA MEREK, KUALITAS LAYANAN DAN BIAYA PEMBIAYAAN DENGAN KEPUTUSAN PENGAJUAN PEMBIAYAAN DI BANK SYARIAH (Survei Pada Nasabah BSI KCP Majalengka Jatiwangi). Bachelor thesis, S1 Perbankan Syariah IAIN Syekh Nurjati.
|
Text
1908203087_1_cover.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
1908203087_2_bab1.pdf Download (552kB) | Preview |
|
|
Text
1908203087_6_bab5.pdf Download (307kB) | Preview |
|
|
Text
1908203087_7_dafpus.pdf Download (416kB) | Preview |
Abstract
SILVIA DEWI. NIM: 1908203087, “HUBUNGAN CITRA MEREK, KUALITAS LAYANAN DAN BIAYA PEMBIAYAAN DENGAN KEPUTUSAN PENGAJUAN PEMBIAYAAN DI BANK SYARIAH (Survei Pada Nasabah BSI KCP Majalengka Jatiwangi)” Bank merupakan salah satu lembaga perusahaan pembiayaan. Salah satu sasaran bank syariah dalam memberikan fasilitas pembiayaan yaitu untuk pengembangan ekonomi. Dapat dibuktikan dengan jumlah nasabah dan penyaluran dana di BSI KCP Majalengka Jatiwangi dari tahun ke tahun semakin meningkat. Seiring berjalannya waktu persepsi masyarakat semakin terbuka pengetahuannya sehingga memutuskan pengajuan pembiayaan di bank syariah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Citra Merek, Kualitas Layanan dan Biaya Pembiayaan Dengan Keputusan Pengajuan Pembiayaan di Bank Syariah. Variabel bebas pada penelitian ini yaitu Citra merek (X1), Kualitas layanan (X2) dan Biaya pembiayaan (X3). Sedangkan variabel terikat pada penelitian ini yaitu Keputusan Pengajuan Pembiayaan (Y). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh nasabah yang sudah mengajukan pembiayaan di BSI KCP Majalengka Jatiwangi. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode probability sampling dan simple random sampling . Sehingga diketahui sampel dalam penelitian ini berjumlah 78 responden. Metode analisis yang digunakan adalah metode kuantitatif. Metode analisis data menggunakan metode uji instrumen penelitian, analisis data, analisis korelasi rank spearman, uji signifikan t dan uji statistik deskriptif dengan menggunakan SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel citra merek memiliki hubungan positif dan signifikan dengan keputusan pengajuan pembiayaan dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,543 yang berarti cukup kuat. Pada variabel kualitas layanan memiliki hubungan positif dan signifikan dengan keputusan pengajuan pembiayaan dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,741 yang berarti kuat. Pada variabel biaya pembiayaan memiliki hubungan positif dan signifikan dengan keputusan pengajuan pembiayaan dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,675 yang berarti kuat. Kata kunci : Citra Merek, Kualitas Layanan dan Biaya Pembiayaan
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | rosyidah rosyidah rosyidah |
Date Deposited: | 26 May 2023 07:57 |
Last Modified: | 26 May 2023 07:57 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/10571 |
Actions (login required)
View Item |