Sopiyah, (2024) PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN CIRC TERINTEGRASI DENGAN METODE PBL PADA KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN. Bachelor thesis, S1 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah.
![]() |
Text
2008107087_1_cover.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
2008107087_2_bab1.pdf Download (132kB) |
![]() |
Text
2008107087_6_bab5.pdf Download (114kB) |
![]() |
Text
2008107087_7_dafpus.pdf Download (175kB) |
Abstract
Penyebab rendahnya kemampuan membaca pemahaman dikarenakan penggunaan model pembelajaran yang kurang efektif. Model pembelajaran masih berfokus pada ceramah dan tanya jawab, yang tidak dapat mengoptimalkan aktivitas siswa. Akibatnya, siswa merasa bosan dan tidak lagi tertarik untuk belajar bahasa Indonesia. Selain itu, guru kurang memperhatikan dan memahami situasi sehingga proses pembelajaran di kelas tidak efektif. Dari masalah yang ada, perlu adanya solusi untuk meningkatkan keterampilan membaca pemahaman siswa, yaitu dengan menerapkan model pembelajaran yang tepat. Model pembelajaran sangat penting untuk mendukung pembelajaran di kelas, terutama di Sekolah Dasar agar pembelajaran berjalan dengan efektif. Model pembelajaran Cooperative Integrated Reading Composition (CIRC) yang diintegrasikan dengan metode Problem Based Learning (PBL) pada keterampilan membaca pemahaman karena kedua pendekatan ini saling mendukung dalam meningkatkan keterampilan literasi dan berpikir kitis siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, yang mana membutuhkan hipotesis dan pengujiannya memerlukkan data yang berbentuk angka, kemudian dianalisis menggunakan statistik untuk menjawab pertanyaan atau hipotesis penelitian yang bersifat khusus untuk mengetahui besarnya pengaruh antar variabel yang diuji. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Hasil statistik dari hasil tes siswa diatas dengan jumlah siswa sebanyak 34, yang menunjukkan bahwa data yang hilang adalah 0, dengan demikian tidak ada data yang belum diproses. Diperoleh hasil untuk rata-rata (mean) nilai pretest kelas eksperimen yaitu 48,53 dengan nilai maksimum 65 dan minimum 25, sedangkan nilai rata-rata (mean) nilai posttest sebesar 87,35 dengan nilai maksimum 100 dan nilai minimum 70. Pada kelas kontrol diperoleh hasil untuk rata-rata (mean) nilai pretest yaitu 52,06 dengan nilai maksimum 85 dan minimum 25, sedangkan nilai rata-rata (mean) nilai posttest sebesar 87.50 dengan nilai miaksimum 100 dan nilai mainimum 75. Penelitian ini mennjukkan pengaruh model CIRC yang terintegrasi dengan metode PBL pada keterampilan membaca pemahaman pada pelajaran bahasa Indonesia kelas III di MI Al Ishlah Bobos berdasarkan uji hipotesis yang dilakukan Paired Sample T-Test dipeoleh nilai Sig. (2-tailed) 0.000 0.05, ini berarti H0 ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat penaruh antara pengunaan model CIRC terintegrasi dengan metode PBL pada keterampilan membaca pemahaman pada pelajaran bahasa Indonesia kelas III MI Al Ishlah Bobos.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan (Umum) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 7. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Eka Cahya Nugraha |
Date Deposited: | 10 Apr 2025 03:40 |
Last Modified: | 10 Apr 2025 03:40 |
URI: | http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/15247 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |