PENGARUH PENGGUNAAN METODE MIMICRY MEMORIZATION BERBANTUAN MEDIA GAMBAR TERHADAP HASIL BELAJAR MUFRODAT SISWA KELAS V MI SALAFIYAH KOTA CIREBON

Dea Aldila, (2022) PENGARUH PENGGUNAAN METODE MIMICRY MEMORIZATION BERBANTUAN MEDIA GAMBAR TERHADAP HASIL BELAJAR MUFRODAT SISWA KELAS V MI SALAFIYAH KOTA CIREBON. Bachelor thesis, S1 PGMI IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

[img]
Preview
Text
1 HALAMAN DEPAN.pdf

Download (4MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan pemahaman dan penguasaan mufrodat siswa. Dalam proses pembelajaran bahasa arab guru menggunakan metode ceramah dan penugasan. Tetapi, dalam pembelajaran banyak sekali siswa yang kurang antusias dalam pembelajarannya. Sehingga ini menyebabkan siswa merasa bosan dan kurang dalam memahami serta menguasai mufrodat (kosakata). Untuk mengatasi permasalahan tersebut peneliti menggunakan metode serta media pada pembelajaran mufrodat di kelas V MI Salafiyah Kota Cirebon. Metode mimicry memorization disertai bantuan media gambar merupakan salah satu yang bisa dijadikan solusi alternative untuk meningkatkan pemahaman dan penguasaan mufrodat, karena di dalam metode mimicry memorization berbantuan media gambar siswa diajak untuk mampu melafalkan dan menghafal serta menambah daya tarik siswa dengan media gambar itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui peneapann metode mimicry memorization berbantuan media gambar pada kelas V MI Salafiyah Kota Cirebon. (2) mengetahui hasil belajar mufrodat siswa kelas V MI Salafiyah Kota Cirebon. (3) Mengetahui seberapa besar pengaruh metode mimicry memorization berbantuan media gambar terhadap hasil belajar mufrodat siswa kelas V MI Salafiyah Kota Cirebon. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen, desain dalam penelitian ini yaitu One-Group Pretest-Posttest Design. Sampel yang digunakan adalah sampling jenuh yaitu seluruh kelas V B yang menjadi sampelnya dengan jumlah 30 Siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan tes. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan uji Normalitas, Homogenitas, Linearitas, Uji hipotesis dan Uji Determinasi. Hasil penelitian menunjukan peningkatan hasil penerapan metode mimicry memorization berabntuan media gambar ini dapat dilihat dari hasil obervasi guru, pada treatment ke-1 menunjukan hasil 80% dan treatment ke-2 menunjukan 100% guru telah melaksanakan langkah-langkah pembelajaran dengan baik. Kemudian untuk hasil Uji t dua pihak pada signifikansi α = 0,05 diperoleh nilaii thitung = 20,756, nilai ttabel = 2,042 dan nilai Sig. (0,000) < (0,05) sehingga menunjukan Ha diterima dan Ho ditolak. Dengan demikian, adanya pengaruh penggunaan metode mimicry memorization berbantuan media gambar terhadap hasil belajar mufrodat siswa kelas V MI Salafiyah Kota Cirebon. Adapun berdasarkan uji koefisien determinasi besarnya pengaruh adalah sebesar 65,5%.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Metode mimicry memorization berbantuan media gambar, mufrodat
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 7. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: H. Tohirin S.Ag
Date Deposited: 17 Jan 2023 01:35
Last Modified: 17 Jan 2023 01:35
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/9298

Actions (login required)

View Item View Item