PENGARUH KEAMANAN DAN KEMUDAHAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI E-COMMERCE SHOPEE PADA MAHASISWA AKUNTANSI SYARIAH ANGKATAN 2019-2020 IAIN SYEKH NURJATI CIREBON

SERLY SERLINA, (2023) PENGARUH KEAMANAN DAN KEMUDAHAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI E-COMMERCE SHOPEE PADA MAHASISWA AKUNTANSI SYARIAH ANGKATAN 2019-2020 IAIN SYEKH NURJATI CIREBON. Bachelor thesis, S1 Akuntansi Syariah IAIN Syekh Nurjati.

[img]
Preview
Text
1908205035_1_cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908205035_2_bab1.pdf

Download (324kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908205035_6_bab5.pdf

Download (273kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1908205035_7_dafpus.pdf

Download (249kB) | Preview

Abstract

SERLY SERLINA. NIM: 1908205033. “PENGARUH KEAMANAN DAN KEMUDAHAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI E-COMMERCE SHOPEE PADA MAHASISWA AKUNTANSI SYARIAH ANGKATAN 2019- 2020 IAIN SYEKH NURJATI CIREBON”, 2023. Perkembangan teknologi saat ini meningkat cukup pesat yang berdampak pada aspek kehidupan. Hal ini berdampak pada perilaku belanja pelanggan dari belanja konvensional ke digital. Perubahan era teknologi yang disebut era 4.0 juga dianggap banyak pihak perusahaan sebagai prospek bisnis yang potensial. Saat ini banyak perusahaan memasarkan produknya dengan memanfaatkan teknologi internet atau yang cukup akrab disebut dengan e-commerce. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Keamanan dan Kemudahan Terhadap Keputusan Pembelian di E-Commerce Shopee. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data melalui metode survey. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Mahasiswa Akuntansi Syariah Angkatan 2019-2020 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan kriteria Mahasiswa Akuntansi Syariah Angkatan 2019-2020 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon yang pernah bertransaksi dan berbelanja di e-commerce Shopee sebanyak lebih dari satu kali dan mahasiswa yang sudah menempuh mata kuliah Sistem Informasi Akuntansi. Sampel berjumlah 71 responden dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji instrumen penelitian, uji asumsi klasik, uji analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi (R2), dan uji t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Keamanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, dibuktikan dari nilai signifikansi 0,001 < 0,05 dan nilai thitung 3,624 > ttabel 1,995 (2) Kemudahan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, dibuktikan dari nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai thitung 7,830 > ttabel 1,995. Kata Kunci: Keamanan, Kemudahan, Keputusan Pembelian di E-commerce.

[error in script]
Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam
Depositing User: rosyidah rosyidah rosyidah
Date Deposited: 19 May 2023 07:47
Last Modified: 19 May 2023 07:47
URI: http://repository.syekhnurjati.ac.id/id/eprint/10417

Actions (login required)

View Item View Item